Kunjungi SDN 3 Cipanas, Pj Bupati Cirebon Berikan Motivasi ke Guru dan Siswa

CiremaiNews.com, Cirebon,- PJ Bupati Cirebon, H. Wahyu Mijaya, melakukan kunjungan ke SDN 3 Cipanas, Kecamatan Dukupuntang Kabupaten Cirebon. Dalam kunjungan tersebut, Pj Bupati juga memberikan motivasi kepada guru dan siswa.

Dalam sambutannya, Wahyu menyampaikan untuk menjadi orang-orang besar tidak melihat almamater dan nilai akademik, tetapi poin penting untuk menjadi orang besar atau pemimpin adalah kejujuran.

“Kata sebuah penelitian, untuk menjadikan anak-anak itu berhasil bukan tentang sekolah dimana, rangking ke berapa, tetapi yang paling penting adalah pertama kejujuran,” katanya. Jum’at (7/06/2024)

Dalam kesempatan tersebut, Wahyu juga memberikan pesan kepada para guru, untuk bisa menenamkan sifat jujur pada anak didiknya.Karena menurut Wahyu, agar menjadi pribadi yang baik, kejujuran adalah aspek moral yang paling penting dan memiliki nilai sangat positif.

“Karakter itu harus menjadi satu kesatuan dalam diri,” tambah wahyu.

Wahyu menambahkan, untuk menjadi orang-orang besar atau sukses, harus memiliki sifat disiplin dan kerja keras. Sehingga dirinya menyarankan, untuk tidak membiasakan memberikan kemudahan kepada para siswa.

“Jangan biasakan memberikan kemudahan yang tidak menjadikan putra-putri kita mandiri, anak-anak kita harus bisa mandiri, harus kuat” lanjutnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Cirebon, H. Ronianto mengapresiasi PJ. Bupati Cirebon, yang telah memberikan motivasi kepada para pelajar dan guru.

Ronianto berharap, seluruh motivasi dan pesan yang disampaikan oleh Pj Bupati Cirebon, bisa diterima dan dijalankan dengan baik oleh para siswa dan guru.

“Semoga motivasi yang disampaikan Pak PJ Bupati, diterima dan tertanam di benak para pelajar dan guru,” kata Ronianto.***

Related Posts

PKB Kuningan Gelar Muskercab 2025, Bahas Restrukturisasi dan Sinkronisasi Program

CiremaiNews.com, Kuningan – Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Kuningan mengadakan Musyawarah Kerja Cabang (Muskercab) awal tahun 2025 pada Senin (24/3/2025). Dalam pertemuan ini, PKB Kuningan menyusun…

Kadisbudpar Kabupaten Cirebon Kritik Larangan Study Tour ke Luar Provinsi: “Kebijakan Ini Keliru!”

CiremaiNews.com, Cirebon,- Kebijakan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, yang melarang kegiatan study tour ke luar provinsi menuai kritik dari Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Cirebon, Abraham Muhammad, yang menilai larangan tersebut terlalu generalisasi dan dapat merugikan sektor pendidikan serta industri pariwisata.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

PKB Kuningan Gelar Muskercab 2025, Bahas Restrukturisasi dan Sinkronisasi Program

PKB Kuningan Gelar Muskercab 2025, Bahas Restrukturisasi dan Sinkronisasi Program

Kadisbudpar Kabupaten Cirebon Kritik Larangan Study Tour ke Luar Provinsi: “Kebijakan Ini Keliru!”

Kadisbudpar Kabupaten Cirebon Kritik Larangan Study Tour ke Luar Provinsi: “Kebijakan Ini Keliru!”

Herman Khaeron Resmi Jabat sebagai Sekjen Partai Demokrat Periode 2025-2030

Herman Khaeron Resmi Jabat sebagai Sekjen Partai Demokrat Periode 2025-2030

Tabrakan di Pagundan: Honda City Hantam Motor, Satu Korban Tewas

Tabrakan di Pagundan: Honda City Hantam Motor, Satu Korban Tewas

Herman Khaeron Usul Diskon Tol dan Penambahan Fasilitas untuk Kelancaran Mudik Lebaran 2025

Herman Khaeron Usul Diskon Tol dan Penambahan Fasilitas untuk Kelancaran Mudik Lebaran 2025

Kehangatan di Stasiun Cirebon Dengan Adanya Ornamen Ramadhan dan Idul Fitri

Kehangatan di Stasiun Cirebon Dengan Adanya Ornamen Ramadhan dan Idul Fitri