CirebonheadlineJabarnesia

Polresta Cirebon Bersama Dandim 0620 Wujudkan Sinergitas Menuju Pemilu Damai

CiremaiNews.com, Cirebon,- Menjelang pesta demokrasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 TNI/ Dandim 0620 bersama Polri/Polresta Cirebon melaksanakan Olahraga bersama dalam rangka sinergitas untuk menuju Pemilu Damai. Berlangsung di Taman Kota Sumber, Kabupaten Cirebon.

Kapolresta Cirebon Kombes Pol, Sumarni mengatakan, kegiatan olahraga saat ini merupakan bentuk kebersamaan sebuah motivasi kepada seluruh jajaran TNI dan Polri yang akan melaksanakan tugas pengamanan, mengawal di lapangan pada tahapan Pemilu 2024 hingga selesai

” Agar nanti dalam pelaksanaan pengamanan pemilu 2024 bisa berjalan dengan aman tertib dan lancar. Jalannya Pemilu, pemungutan suara jangan sampai terjadi kecurangan jangan sampai terjadi gangguan-gangguan,” ungkapnya. Jumat (02/02/2024)

Dikesempatan itu Ia mengatakan, pihaknya mengajak kepada seluruh jajaran yang bertugas nantinya bisa memberikan pelayanan dan kenyamanan agar seluruh warga masyarakat yang ada di Kabupaten Cirebon bisa melaksanakan pesta demokrasi dengan bahagia.

Sumarni berpesan, kepada seluruh petugas pada Pemilu 2024 agar selalu tetap menjaga kesehatan. Terlebih saat ini sedang memasuki musim penghujan.
” Karena pelaksanaan pengamanan yang dilakukan mungkin di masa-masa musim penghujan yang tentunya memerlukan stamina dari rekan-rekan yang luar biasa,” pungkasnya.

Di kesempatan yang sama Komandan Kodim (Dandim) 0620 Kabupaten Cirebon, Letkol Inf. Afriandy Bayu Laksmono, mengatakan, Kegiatan olahraga tersebut merupakan refleksi kegiatan Pemilu 2024 yang digelar secara bersamaan di tanggal 14 nanti.

Ia menuturkan, kegiatan yang dilakukan pada saat ini nantinya benar-benar bisa dilaksanakan dengan baik dengan penuh tanggung jawab.

” Saya harapkan tugas ini dapat dilaksanakan dengan sungguh-sungguh. Ke depan mari kita sama-sama melaksanakan kegiatan dengan baik,” tutupnya. effendi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *