CiremaiNews.com, Cirebon,- Dalam upaya menciptakan situasi kondusif menjelang Pilkada Serentak 2024, Polresta Cirebon mengadakan Silaturahmi Kamtibmas bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Cirebon dan para ulama se-Kabupaten Cirebon. Acara yang berlangsung di Aula Pesat Gatra Mapolresta Cirebon pada Rabu (25/9/2024)
Agenda tersebut dihadiri berbagai tokoh penting dan menjadi momentum strategis dalam menjaga stabilitas keamanan di Kabupaten Cirebon.
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, menekankan pentingnya menjaga situasi keamanan yang kondusif, terutama menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 yang berpotensi meningkatkan dinamika keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Ia berharap Kabupaten Cirebon tetap sejuk, aman, dan damai selama masa kampanye dan tahapan Pilkada berlangsung.
“Kami memohon doa dan dukungan dari para Kiai dan Ulama agar dapat bersama-sama menjaga kondusivitas Kamtibmas. Kami juga memiliki program Dai Kamtibmas yang bertugas menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada masyarakat. Alhamdulillah, hingga saat ini situasi keamanan di Kabupaten Cirebon tetap kondusif,” ujar Kombes Pol Sumarni.
Seiring dimulainya tahapan kampanye, Kombes Pol Sumarni mengingatkan seluruh pihak untuk menjaga nama baik Kabupaten Cirebon dengan tidak menyebarkan hoaks, ujaran kebencian, maupun melakukan kampanye hitam. Ia juga mengharapkan masukan dan saran dari para ulama dan kiai terkait pelayanan kepolisian agar semakin optimal dalam melayani masyarakat.
“Kegiatan silaturahmi ini juga berfungsi sebagai cooling system untuk menjaga stabilitas keamanan menjelang Pilkada 2024,” ungkapnya.
Kombes Pol Sumarni menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk pelayanan terbaik Polresta Cirebon kepada masyarakat dan sebagai upaya mempererat kemitraan antara Polri dan seluruh elemen masyarakat di Kabupaten Cirebon.
“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga kondusivitas menjelang Pilkada Serentak 2024, sehingga pesta demokrasi ini dapat berjalan dengan sejuk dan damai,” tambahnya.
Harapannya,Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Cirebon dapat berlangsung aman, damai, dan menghasilkan pemimpin yang amanah serta membawa kebaikan bagi seluruh masyarakat. “Polresta Cirebon mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menyukseskan pesta demokrasi dengan semangat persatuan dan kebersamaan,” tutup Sumarni.